Setelah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkannya sebagai tersangka, Bachtiar Chamsyah belum memberikan komentar. Diduga, mantan Menteri Sosial itu terlibat korupsi pada proyek pengadaan sapi impor dan mesin jahit di Departemen Sosial pada 2004 silam.
Dalam keterangannya di KPK pekan lalu, mantan Mensos menyatakan, proyek pengadaan tersebut sudah sesuai prosedur. Namun menurut KPK, Bachtiar diduga menunjuk langsung rekanan dan menggelembungkan nilai proyek yang merugikan negara hingga Rp 27 miliar [baca: Bachtiar Chamsyah Dijerat Pasal Berlapis].
Dalam kasus pengadaan 6.000 mesin jahit 2004, Depsos bekerjasama dengan PT Ladang Sutera Indonesia. Audit Badan Pemeriksa Keuangan menilai proyek beranggaran Rp 51 miliar itu tidak tepat sasaran. Sedangkan dalam proyek pengadaan 2.800 sapi impor dari Australia, Depsos menunjuk PT Atmadhira Karya sebagai rekanan. Dalam prakteknya, sebanyak 900 ekor sapi ternyata fiktif dan sebagian lainnya tidak tepat sasaran untuk fakir miskin.
Selain Bachtiar, pengusaha Sigid Haryo Wibisono yang saat itu menjabat Staf Ahli Mensos disebut-sebut terlibat dalam proyek sapi impor dan mesin jahit. Saat ini, Sigid bersama mantan Ketua KPK Antasari Azhar sudah menjadi terdakwa kasus pembunuhan Nasruddin Zulkarnaen. KPK mengatakan, tidak menutup kemungkinan jumlah tersangka akan bertambah.
http://berita.liputan6.com/hukrim/201002/261900/Bachtiar.Chamsyah.Enggan.Berkomentar
Home
»
»Unlabelled
» Bachtiar Chamsyah Enggan Berkomentar
Bachtiar Chamsyah Enggan Berkomentar
14.10
0 komentar:
Posting Komentar