Breaking News
Loading...
Jumat, 26 Februari 2010

Bajaj & Taksi Geruduk Kantor Mustafa Abubakar

Puluhan taksi dan bajaj kembali menyerbu kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Mereka kembali menuntut agar diperkenakan beroperasi kembali di sekitar Stasiun Gambir, Jakarta.

Dari pengamatan VIVAnews, aksi demonstrasi puluhan taksi tersebut telah menyebabkan kemacetan mulai dari kantor Balaikota DKI Jakarta hingga tempat aksi di Kementerian BUMN.

Kemacetan terjadi akibat taksi-taksi yang dibawa para demostran tersebut menggunakan dua lajur sebagai tempat parkir kendaraan. Untuk diketahui, jalan Medan Merdeka Selatan memiliki empat lajur dan biasanya ramai dilewati oleh kendaraan.

Dalam aksinya, demonstran yang menamakan diri Fronttrans Indonesia membawa sejumlah spanduk diantaranya berisi Kepala Daerah Operasi telah menjual areal parkiran stasiun Gambir. Mereka juga menolak upaya monopoli angkutan stasiun. "Kalau tidak selesai hari ini, kami akan menginap disini," kata salah seorang demonstran.

Untuk mengamankan jalannya aksi demontrasi, aparat mengerahkan sejumlah petugas. Saat ini sebanyak 20 perwakilan dari peserta demonstrasi dikabarkan sedang mengadakan pertemuan dengan staf dari Kementerian BUMN.

Seperti diketahui, sejumlah pengendara taksi sejak pekan lalu melakukan aksi demostrasi setelah pihak PT Kereta Api Indonesia hanya mengizinkan tiga opeartor taksi beroperasi di sekitar stasiun Gambir.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Toggle Footer
Obrolan