Bintang film Pemburu Hantu The Movie, Jenny Cortez (23), malu dan merasa dirugikan foto-foto syurnya beredar luas melalui internet. Tidak terima fotonya beredar ke publik, model cantik ini melayangkan somasi kepada produser dan rumah produksi (PH) Cita Baru. Dia memberikan batas waktu seminggu untuk menyelesaikan masalah penyebaran foto-foto bugil yang diduga dirinya itu.
Bahkan, Jenny berencana menuntut Cita Baru atas kasus itu sebesar Rp 1 miliar. "Aku sudah serahkan semua masalah ini ke manajemen dan pengacara. Aku jadi korban keisengan orang yang tidak bertanggung jawab. Aku tegaskan, tidak ada keuntungan sedikit pun yang aku peroleh dari kasus ini," ujar Jenny ditemui di kawasan Cawang, Jakarta Timur, Senin lalu.
Somasi itu, kata dia, telah disampaikan pengacaranya ke PH Cita Baru. Pemain film Air Terjun Pengantin ini mengungkapkan, penyebaran foto-foto dia di internet itu membuat ibunya, Ny Asih, jatuh sakit.
Selain itu, hal tersebut membuat Jenny takut dan malu untuk keluar rumah. "Itu karena tetangga sudah mulai bertanya-tanya," katanya.
Menurut Jenny, di lain waktu dia akan lebih berhati-hati dan mulai berhitung soal adegan dalam sebuah film. "Ya, sekarang aku coba berlega hati untuk menerima cemoohan dan berbagai macam dugaan. Dalam hal ini ada bagian aku yang ceroboh, sampai akibatnya kayak begini," ucapnya.
Menanggapi masalah itu, Alamsyah, produser dan sutradara dari Cita Baru, mengatakan bahwa pihaknya sudah menerima somasi dari pihak Jenny dan juga sudah bicara dengan orangtua Poppy Bunga. Alamsyah akan meladeni somasi dan kemungkinan penyelesaian kasus tersebut melalui pengadilan.
"Tentu saya akan mencoba bertahan dan mengupayakan menyelesaikan masalah ini dengan baik, karena saya juga sudah melontarkan permintaan maaf dan beriktikad baik dengan menelusuri orang yang sudah menyebarkan foto-foto itu," ucapnya.
Hanya saja, pihaknya cukup keberatan keberatan atas niat pihak Jenny yang menuntut ganti rugi sebesar Rp 1 miliar.
Rabu, 24 Februari 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar