Pesawat Air Asia tujuan Kualalumpur gagal terbang dari Bandara Adi Sumarmo, Solo, Jumat (5/3/2010). Penyebabnya adalah kerusakan pada instrumen rem pada pesawat pesawat jenis Boeing 737-400 tersebut. Hingga saat ini perbaikan masih dilakukan terhadap pesawat tersebut.
Sesuai rencana pesawat Air Asia tersebut akan take off Solo pada pukul 09.25 WIB dengan membawa 102 penumpang. Namun sesampai di landasan pacu diketahui ada kerusakan dan ditarik menuju taxi way. Setelah diperiksa selama hampir dua jam, akhirnya pesawat diputuskan ditarik kembali apron untuk perbaikan.
"Ada kerusakan block off atau pada instrumen remnya. Saat ini masih dalam perbaikan oleh tim menanik pesawat," ujar Airport Duty Manager Bandara Adi Sumarmo, Edy Martono.
Saat ini, seluruh penumpang telah diturunkan dan dimasukkan kembali ke ruang tunggu bandara. Saat pesawat di taxi way bandara selama hampir dua jam, seluruh penumpang masih diminta bertahan di dalam pewasat. Penumpang baru diturunkan setelah pesawat ditarik menuju apron untuk perbaikan.
Hingga saat ini perbaikan masih dilakukan dan belum ada kepastian apakah pesawat akan bisa terbang pada hari ini. Eddy hanya bisa mengatakan bahwa perbaikan masih dilakukan oleh mekanis. Sedangkan petugas Air Asia di Bandara Adi Sumarmo enggan memberikan penjelasan dengan alasan mereka hanyalah karyawan penjualan tiket.
Home
»
»Unlabelled
» Rem Rusak, Air Asia gagal Terbang dari Solo
Rem Rusak, Air Asia gagal Terbang dari Solo
15.02
0 komentar:
Posting Komentar