Breaking News
Loading...
Rabu, 17 Maret 2010

Longsor Macetkan Lalu Lintas Empat Jam

LEMBANG, TRIBUN - Longsor yang terjadi di Jalan Masigit, Kampung Cibodas, Desa Cibodas, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat pada Senin (15/3) sore, sempat memacetkan arus lalu lintas di jalan yang menghubungkan Jalan Maribaya dan Jalan Masigit selama empat jam.

Menurut seorang warga, Didi, longsor tidak hanya lumpur, tetapi juga batu-batu besar dan batang-batang pohon yang berasal dari tebing setinggi sekitar 500 meter.

"Kejadian sekitar pukul 15.00, dan baru bisa lancar sekitar pukul 19.00 setelah dibantu dua backhoe dan warga sekitarnya," ujar warga RT 02/05, Desa Langensari, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat ini, saat ditemui, Selasa (16/3).

Ia menyebutkan, tidak ada korban jiwa dalam  kejadian itu, karena pada saat kejadian tidak ada pengendara yang melalui jalur tersebut. Pria berusia 40 tahun ini menambahkan, beberapa hari sebelumnya longsor juga terjadi di Jalan Maribaya.

Longsor itu menutup jalan, karena ada sebuah batu sebesar mobil yang menghalangi badan jalan. "Batunya menutup jalan yang dekat tebing. Baru lancar setelah dipindahkan alat berat," ujarnya. Batu besar itu masih terlihat di sisi jalan.

Akibat longsor itu, beberapa warga RT 03/05 Kampung Gombong, Desa Langensari, yang letaknya tepat di bawah tebing itu sempat mengungsikan diri. Pabrik tempe dan pabrik tahu yang ada di kampung tersebut juga sempat menutup produksinya selama beberapa pekan.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Toggle Footer
Obrolan