Hari ini, Senin (4/1/2010), Dubai akan meresmikan Burj Dubai , sebuah menara pencakar langit tertinggi di dunia. Menara ini dibangun sejak 21 September 2004 menelan dana US$ 80 miliar dan telah selesai sesuai waktu yang ditargetkan. Pencakar itu didesain dengan konstruksi canggih, berstruktur seperti jarum, serta dibangun dari beton, baja, dan kaca. Burj Dubai didesain oleh Skidmoer, Owings and Merill (SOM), sebuah perusahaan yang berbasis di Chicago. Gedung ini diharapkan akan memperbaiki citra Dubai yang sempat memburuk karena masalah utang.
Emaar, perusahaan properti besar yang sebagian kepemilikannya dipegang oleh pemerintah Dubai ini, menyatakan bahwa pencakar langit itu memiliki tinggi lebih dari 800 m, jauh lebih tinggi daripada gedung Taipei 101 di Taiwan setinggi 508 m.
Pencakar langit Burj Dubai terdiri dari 160 lantai, dengan luas 330.000 meter kubik, berisi 31.400 ton baja, dan bisa dilihat dari jarak 95 km. Gedung ini dilengkapi 57 lift untuk keperluan para penghuni, 1.044 apartemen, dan memiliki 49 lantai perkantoran, dan juga hotel yang menyandang logo Giorgio Armani.
Pencakar langit ini adalah pusat dari pusat perbelanjaan Perkotaan Burj Dubai yang bernilai 20 miliar dollar AS, yang juga memiliki 30.000 apartemen dan Mal Dubai, yang bisa menampung 1.200 toko. Di dalamnya adalah pusat perbelanjaan indoor terbesar di dunia. Diperkirakan, menara Burj Dubai adalah proyek raksasa terakhir sekelas pulau buatan Palm Jumeirah yang akan mengharumkan nama Dubai.
Sumber : kompas.com
mantap....
BalasHapus